Spesifikasi Dan Harga Oppo F1S

3:48 PM


 

OPPO F1S selfie expert merupakan smartphone yang diciptakan khusus untuk para penggemar selfie yang semakin hari makin buming. Harganya yang cukup terjangkau dan spesifikasi yang sangat bagus. Harga yang ditawarkan untuk membeli Oppo F1 ini masih kisaran di bawah 4 jutaan. Oppo mentargetkan segmen kalangan menengah keatas untuk pasar ponsel terbarunya ini. Terutama mereka yang aktif di sosmed dan gemar melakukan selfie untuk diunggah ke akun-akun sosmed yang dimiliknya.


Sejak awal kemunculan Oppo memang selalu menaruh perhatian lebih di sektor kamera. Bahkan beberapa kamera kelas atas sudah mendapat sertifikat Schneider Kreuznach Jerman. Sebagai tambahan informasi, Schneider merupakan sebuah perusahaan besar yang meneliti, mengembangkan dan memproduksi serangkaian perangkat kamera berkualitas bagus. Perusahaan Jerman ini juga menjadi salah satu dari empat vendor besar dunia yang memproduksi lensa kamera canggih dan profesional. Untuk menegaskan hal tersebut, Oppo menggunakan perangkat kamera yang sangat bagus di dukung fitur-fitur dan teknologi terkini untuk memaksimalkan hasil foto terbaik. Untuk kamera belakang Oppo F1S menggunakan lensa sebesar 13 megapiksel  dan di bagian depannya sebesar 8 megapiksel.


Spesifikasi Lengkap Smartphone OPPO F1 Selfie Expert

  • LAYAR
    • IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
    • Ukuran 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density), 5.0 inches (~67.6% screen-to-body ratio), Protection Corning Gorilla Glass 4, Color OS 2.1
    • DIMENSI 143.5 x 71 x 7.3 mm, Weight 134 g (4.73 oz)
    • GPU Adreno 405
  • NETWORK
    • GSM 850/900/1800/1900MHz
    • WCDMA 850/900/2100MHz
    • LTE Bands 1/3/8
  • SIM CARD
    • Dual SIM (Nano-SIM/ Micro-SIM, dual stand-by)
  • JARINGAN
    • 3G HSPA, 4G LTE, EDGE, GPRS
  • OS
    • Android OS, v5.1 (Lollipop)
    • CPU Octa-core 1.7 GHz Cortex-A53
    • Chipset Qualcomm MSM8939v2 Snapdragon 616
  • WLAN
    • WiFi 802.11 b/g/n, 
    • Wi-Fi Hotspot
  • MEMORI
    • Internal 16 GB, 
    • 3 GB RAM, 
    • microSD up to 128 GB (uses SIM 2 slot)
  • BATERAI
    • Tipe Non-removable Li-Ion 2500 mAh battery
  • KAMERA
    • Primer 13 MP, f/2.2, 
    • phase detection autofocus, 
    • LED flash, 
    • Geo-tagging, 
    • touch focus, 
    • face detection, 
    • HDR, 
    • panorama
    • Sekunder 8 MP, f/2.0, 1/4" sensor size, 1080p
    • Video Record 1080p@30fps
  • KONEKTIVITAS
    • Bluetooth v4.0, A2DP, 
    • Port microUSB v2.0, 
    • USB Host
  • FITUR
    • Video Player, 
    • MP3 Player, 
    • Audio Record, 
    • Accelerometer, 
    • proximity, 
    • compass, 
    • Document viewer, 
    • Photo viewer/editor

Kelebihan Oppo F1 selfie Expert seperti yang sudah di jelaskan oppo f1s ada pada kemampuan kmaera depannya yang sangat menguntungkan bagi penggemar selfie. Namun ternyata kemampuan handphone ini bukan cuma di ranah imaging/pictur saja. Selain menggunakan prosesor octa core dengan kecepatan 1,7 GHz Oppo F1 juga menggunakan sistem operasi sendiri hasil dari evolusi OS Lollipop miliknya Google. Kelebihan OS ini lebih cepat dalam loading/bufering aplikasi dan lebih hemat dalam penggunaan RAM. Dukungannya terhadap jaringan 4G sebagai akses internet cepat juga merupakan keunggulan oppo f1s

Jadi sebagai smartphone modern, Oppo F1 memang sangat bisa diandalkan. Terutama bagi Anda yang gemar foto selfie dan mengupload hasilnya ke sosmed. Hasil selfie yang sangat memuaskan, upload cepat dengan koneksi 4G LTE. Secara keseluruhan ponsel ini layak di jadikan sebagai andallan dalam menemani keseharian aktifitas Anda.

Harga HP OPPO F1 Selfie Expert

Harga Baru: Rp. 3,499,000.00
Harga Second: Belum Tersedia


Artikel Terkait

Previous
Next Post »